Pada postingan sebelumnya saya membagikan tentang Contoh Jawaban BIMTEK AKM Topik 3 - Latihan Membuat Soal Asesmen Literasi Membaca Tingkat SMP dengan Refleksinya, untuk kesempatan kali ini saya ingin membagikan Contoh Jawaban BIMTEK AKM Topik 4 - Latihan Membuat Soal Asesmen Numerasi Tingkat SMP dengan Refleksinya

Instruksi yang diberikan pada topik latihan ini adalah sebagai berikut:
  1. Pertama, pahami kompetensi numerasi siswa yang Anda ampu. Dari situ Anda dapat memilih kasus yang sesuai. Misalnya, dari kedua gambar berikut ini manakah yang paling sesuai dengan level yang anda ampu, Apakah gambar 1, atau gambar 2? Jelaskan.
  2. Kedua, setelah memilih kasus sesuai dengan level kompetensi siswa yang Anda ampu, pilihlah salah satu kompetensi yang ingin Anda kembangkan dan evaluasi. 
  3. Ketiga, dari kompetensi numerasi tersebut, cobalah membuat 3 buah soal dengan bentuk yang berbeda-beda berdasarkan gambar yang Anda pilih tadi. 
Pertanyaan-pertanyaan yang dikembangkan atas dasar kompetensi, bukan hafalan materi semata, memberikan kesempatan pada siswa untuk terus mengembangkan kemampuan dasar numerasinya dalam penalaran.

Disini saya memilih gambar berikut: 
Contoh Jawaban BIMTEK AKM Topik 5 - Latihan Membuat Soal Asesmen Numerasi Tingkat SMP dengan Refleksinya

Silahkan Bapak / Ibu bisa kopas contoh jawaban saya dibawah ini atau di modifikasi sesuai dengan kebutuhan bapak / Ibu:

Saya memilih gambar nomor 1, karena pemecahan masalah aritmatika sosial lebih bisa diaplikasikan secara nyata di kehidupan peserta didik. Serta menumbuhkan peserta didik yang kritis dan inovatif.

Kompetensi yang di ambil adalah sebagai berikut:
Memecahkan masalah aritmetika sosial yang terkait dengan rasio/persentase.

Soal 1: Pilihan Ganda
Handy ingin membeli sebuah celana dan sebuah baju di Toko yang sama. Agar mendapat harga yang paling murah, di toko mana ia harus berbelanja?
A. Toko Jaya
B. Toko Andini Busana
C. Toko Selaras
D. Toko Bagus Fashion

Soal 2: Uraian
Yuni memiliki uang Rp. 200.000,00 dan ingin membeli satu buah baju dan satu buah celana. Agar sisa uangnya paling banyak, di toko mana saja (baju dan celana boleh dibeli pada toko yang berbeda) ia harus membeli? Jika uangnya sisa, berapa rupiah sisa uangnya?

Soal 3: Pilihan Ganda Kompleks
Berdasarkan wacana di atas, tentukan Benar atau Salah pernyataan berikut!

Selisih harga satu buah baju di Toko Jaya dan Toko Selaras adalah Rp10.000,00.
B    S

Harga paling mahal untuk satu buah celana adalah di Toko Bagus Fashion.
B    S

Itulah contoh jawaban untuk Latihan Membuat Soal Asesmen Numerasi Tingkat SMP. Untuk refleksinya silahkan simak dibawah ini

Perayaan Belajar dan Refleksi Topik 4: Asesmen Numerasi

Pertanyaan:
Menurut Anda, apa informasi penting yang Anda peroleh setelah mempelajari materi pada topik Butir Soal Asesmen Numerasi Pendidikan Dasar? Apakah komptensi numerasi cukup dikembangkan dengan banyaknya latihan soal matematika? Silakan tulis refleksi Anda pada kolom yang tersedia

Contoh Soal dan Jawaban yang diisi pada kolom jawaban:

Menurut Anda, apa informasi penting yang Anda peroleh setelah mempelajari materi pada topik Butir Soal Asesmen Numerasi Pendidikan Dasar?

Jawab: Siswa dapat mengenali dan memahami peran matematika secara kontekstual, memiliki disposisi dan kapasitas untuk menggunakan pengetahuan dan keterampilan matematika untuk memecahkan masalah dalam kehidupan nyata.

Apakah komptensi numerasi cukup dikembangkan dengan banyaknya latihan soal matematika?
Jawab: Tidak. Kompetensi numerasi ditandai dengan kemampuan seseorang untuk bernalar, mengambil keputusan yang tepat, dan memecahkan masalah. Kemampuan ini dalam penerapannya terkait dengan mata pelajaran lain yang siswa pelajari.

Demikianlah contoh jawaban dan refleksi pada topik Latihan Soal Asesmen Numerasi Tingkat SMP mudah-mudahan bermanfaat: 

Artikel terkait:


2 Komentar

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama